Bakso Aci Kuah.

Kamu dapat dengan mudah membuat Bakso Aci Kuah menggunakan 17 bahan dan 5 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Bakso Aci Kuah :
- Bahan Bakso Aci.
- 200 gr tepung tapioka.
- 5 sdm tepung terigu.
- secukupnya Garam, royco dan merica bubuk.
- 1 batang daun bawang, iris tipis.
- 150 ml air panas.
- Bahan Kuah.
- 3 siung bawang putih, haluskan.
- 7 siung cabai rawit merah, haluskan.
- 500 ml air kaldu ayam (bisa pakai air biasa).
- secukupnya Gula, garam, royco, merica.
- Toping :.
- Batagor kering.
- Pilus (aku skip krna ga keburu beli).
- Jeruk limo (aku skip ga punya juga).
- secukupnya Bon cabe.
- 1 batang seledri, iris.
Langkah-langkah untuk membuat Bakso Aci Kuah :
- Campur semua bahan bakso aci kecuali air panas. Aduk rata, kemudian tuang air panas sedikit demi sedikit sambil terus di aduk hingga adonan kalis..
- Kemudian, bentuk adonan bulat-bulat sambil menyiapkan air rebusan baksonya yg sudah ditambahkan dgn 3 sdm minyak..
- Rebus bakso aci hingga semua bakso mengapung. Lalu tiriskan bakso..
- Kuah bakso : tumis bawang putih dan cabai rawit yg telah di haluskan sampai harum, masukkan semua bahan kuah. Aduk rata dan koreksi rasa..
- Bila batagor keringnya keras, masukkan batagor dan bakso aci yg sudah jadi ke dalam kuah bakso yang masih di masak. Masak hingga batagor matang. Sajikan dgn pilus dan taburan bon cabe..