Baso Aci Kuah - spesial.

Kamu dapat dengan mudah membuat Baso Aci Kuah - spesial menggunakan 27 bahan dan 5 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Baso Aci Kuah - spesial :
- Bahan baso Aci/cireng aci.
- 10 sdm tepung tapioka.
- 5 sdm tepung terigu.
- 1 tangkai daun bawang cacah halus.
- 2 siung bawang putih.
- 2 buah cabe rawit merah (optional klo mau pedes).
- 1 buah cabe merah kriting (optional klo mau pedes).
- Sejumput terasi.
- Secukupnya kaldu bubuk dan garam.
- Secukupnya lada bubuk.
- Secukupnya air mendidih.
- Bahan kuah nya.
- 3 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 5 buah cabe rawit merah.
- 3 buah cabe merah kriting.
- 1 Bks bumbu Indomie (optional).
- Secukupnya kaldu bubuk, garam dan merica bubuk dan gula.
- 1 buah jeruk nipis peres.
- Tambahan.
- 4 buah risolis jadi.
- 4 buah tahu bakso jadi.
- 2 buah tahu sutra putih.
- 1 Bks Indomie (optional).
- 2 tangkai sawi hijau.
- 5 buah rawit merah iris tipis.
- 2 buah jeruk limau.
Langkah-langkah untuk membuat Baso Aci Kuah - spesial :
- Buat adonan baso Aci/cireng nya dulu ya. Masukan dalam wadah tepung tapioka dan tepung terigu aduk2. Lalu tambahkan bumbu halus, kaldu bubuk, merica bubuk dan garam. Aduk rata. Selanjutnya sedikit demi sedikit tambahkan air mendidih dan aduk hingga Kamis. Terakhir masukan daun bawang yg sudah diiris tipis..
- Diamkan sebentar adonannya sampai agak dingin. Lalu buat bulatan untuk baso Aci dengan sendok masukan dalam air mendidih. Sisakan adonan setengahnya untuk dibuat cireng dengan bentuk pipih/lonjong untuk digoreng.
- Blender bahan untuk bumbu halus lalu tumis hingga matang. Selanjutnya tambahkan air pada tumisan dan tunggu hingga mendidih. Setelah mendidih masukan kaldu bubuk, garam, gula, merica dan bumbu Indomie (kecuali minyaknya?) Terakhr tambahkan jeruk nipis. Aduk rata tes rasa terakhir masukan sawi hijau untuk dipanaskan dahulu..
- Untuk bahan tambahannya: tahu bakso, tahu sutra dan Indomie bisa dimasukan atau direbus bersama baso aci. Untuk risolis goreng bersama baso cireng nya..
- Setelah matang, angkat Indomie, kudapan tambahan, baso Aci, baso cireng dan potong2 risolis dalam mangkuk. Taburi kuah baso Aci tambahkan irisan cabe rawit merah jika suka pedas dan taburi juga dg jeruk limau jadi lebih segerrr.